top of page
  • Vicharius DJ

Kolaborasi Epik Tarian dan Fotografi

Dalam rangka  memperingati hari kemerdekaan RI ke-75, EKI Dance Company dan fotografer Martha Suherman berkolaborasi menggarap Dance Photography. Proyek ini merupakan bentuk kerja sama antara koreografer dengan fotografer dalam menghasilkan satu karya bersama dalam bentuk akhir sejumlah foto.


Koreografer EKI Dance Company, Rusdy Rukmarata menyiapkan sebuah nomor koreografi yang berinteraksi dengan Martha yang bekerja dengan kamera. Dalam sesi foto tersebut, terjadi saling penyesuaian antara Rusdy yang menggarap karya koreografi dengan Martha yang menyiapkan fotografi.



Lalu koreografi sesekali diubah menyesuaikan hasil foto, sebaliknya Martha juga menyesuaikan berbagai pengaturan lampu di studio serta lainnya pada kamera merespon koreografi.


Lebih lanjut, kata Rusdy, bagi warga yang ingin tahu lebih lanjut tentang kolaborasi ini bisa melihat talkshow antara dirinya dengan Martha bertemakan 'Indonesia Maju In Art'. Hal ini dilatarbelakangi pemikiran bahwa kemajuan di segala bidang akan terjadi jika ada keterbukaan berbagai unsur.


“Kita tidak bisa lagi tersekat-sekat 'ini tradisi Indonesia' dan 'ini budaya asing'. Saya seorang koreografer, sedangkan Martha fotografer. Yang dibutuhkan saat ini semua bekerja sama untuk Indonesia maju,” kata Rusdy.



Menurut Rusdy, keunggulan orang Indonesia adalah kemampuan untuk kerja sama dan gotong-royong. Ia mengatakan kolaborasi dance photography ini juga salah satu buktinya dan modal ini yang jarang dimiliki bangsa lain. Hal senada disampaikan Martha Suherman. Ia sepakat bahwa kerja sama sebetulnya keunggulan seni Indonesia.


“Saya diberikan ruang yang bebas dan setara untuk merespon koreografi, begitu juga sebaliknya. Begini seharusnya sebuah kerja sama,” ujar Martha.



Martha mengatakan kolaborasi ini dapat terselenggara berkat dukungan Prima Imaging yang telah berdiri sejak 1983 dan dalam kolaborasi ini memfasilitasi lampu studio broncolor untuk fotografer yang ingin menuangkan ide kreatif secara maksimal. Sedangkan EKI Dance Company untuk penyediaan ruang studio dan penari.


Sebagai informasi, kerja sama antara Rusdy dan Martha kali ini adalah yang kedua kalinya. Pertama diadakan dua tahun lalu, yaitu saat Rusdy dan Martha bersama fashion designer Didiet Maulana berkolaborasi menyiapkan kain untuk sentuhan kostum penari. Waktu itu, tema yang diusung adalah 'Indonesian Beauty'.



0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua
bottom of page