top of page
  • Vicharius DJ

Tak Sekedar Ilustrasi Dua Dimensi

Apa yang Anda ketahui soal ilustrasi? Karya seni ini sering kali dikaitkan dengan sampul sebuah buku, padahal ilustrasi tidak. Dalam perkembangannya ilustrasi berperan besar bagi manusia, terutama bagi dunia seni. Ilustrasi memudahkan manusia untuk menebak hal yang bersembunyi dalam sisi simbolik ilustrasi.

Seringkali ilustrasi berhubungan dengan disiplin ilmu yang lain seperti semiotik. Banyak pesan yang disampaikan melalui sebuah ilustrasi. Sesungguhnya, ilustrasi merupakan sisi kehidupan yang berada di garda terdepan. Untuk merayakannya Bentara Budaya Jakarta (BBJ) melakukan pameran keliling bertajuk Ilustrasiana.


Pameran ini menampilkan karya ilustrasi dari ilustrator-ilustrator Indonesia, seperti Aditya Saputra, Alodia Yap, Diyan Bijac, EorG, Gerdi WK, Hari Prast, Iqbal Amirdha , Mohammad Taufiq (Emte), Triyadi Guntur W., Yanita Indrawati, Yulian Ardhi, Anindyo Widito, Komunitas Segar Deskov IKJ, Guruh Ramdani, Thomdean, Dessaf, Rizky Tulang, Rizky Muhammad Dylan.

Kota pertama yang jadi tempat pelaksanaan pameran adalah Bogor, dimulai dari 21 Mei 2022, dibuka oleh Walikota Bogor Bima Arya, dan akan berlangsung hingga 29 Mei 2022 di Bogor Creative Center. Direktur corporate communications Kompas Gramedia, Glory Oyong mengatakan pameran ini dapat memberikan pesan baik kepada masyarakat bahwa ilustrasi tak hanya sekedar cover buku, maupun juga untuk ilustrator bahwa mereka memiliki tempat di masyarakat.


“Ilustrasiana ini mengangkat seni yang barang kali jika orang melihatnya ilustrasi itu banyak sebagai gambar, cover buku, grafis saja, tapi ilustrasi lebih dari itu. Ilustrasi tidak sekedar dua dimensi ada juga ilustrasi hadir dalam tiga dimensi dan beragam media,” kata Glory Oyong.

Dalam kesempatan yang sama Walikota Bogor Bima Arya Sugiarto mengatakan hal serupa, sama halnya dengan sejarah yang tidak boleh hanya berhenti dalam bentuk dokumen di perpustakaan, tapi dihidupkan melalui berbagai ilustrasi keseharian. “Tapi harus dihidupkan lewat apa, lewat lukisan, lewat ilustrasi-ilustrasi, lewat bahan-bahan yang bisa kita lihat di kaos sehari-hari, baju, patung, dan lain sebagainya” ucapnya.



Ketua Bidang Program Bentara Budaya, Ika W Burhan mengatakan pameran ilustrasi akan hadir di kota-kota lainnya seperti Bandung, Ambon, Yogyakarta dan akan berakhir di Bentara Budaya Jakarta pada akhir September nanti. Terdapat sekitar 44 karya yang akan dipamerkan di Bogor Creative Center. Dapat dikunjungi masyarakat secara gratis, setiap hari sampai 29 Mei 2022, dibuka mulai pukul 10:00 hingga pukul 17:00.

0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua
bottom of page